Pengertian,Fungsi,dan Sejarah SPSS

Program Statistik SPSS
Merupakan program yang khusus untuk olah data statistik. Program ini dikenal sangat handal dalam membantu para peneliti untuk melakukan uji dan analisa statistik. Karena kegunaannya maka program ini menjadi program favorit di lingkungan peneliti


Image result for SPSSSEJARAH SPSS
Jika pada mulanya SPSS dibuat untuk pemecahan masalah statistik pada ilmu-ilmu sosial, maka dengan semakin populernya program ini. Sekarang SPSS bisa diaplikasikan pada semua bidang. Saat ini lebih dari 250.000 perusahaan dan jutaan individu di dunia dalam berbagai bidang menggunakan SPSS dalam proses pengolahan data statistic, menjadikan SPSS program computer statistic yang paling laris dan popular di dunia.
Pada awalnya, sebelum diberi nama Statistical Service Product Solutions, aplikasi ini bernama Statistical Package for the Social Sciences yang dibuat pada tahun 1968 oleh Norman Nie, seorang mahasiswa lulusan fakultas ilmu politik dari Stanford University. SPSS sangat berguna bagi ilmu sosial di era tersebut, dan digunakan untuk analisis pasar, penelitian kesehatan, survei perusahaan, dan masih banyak lagi. Nie, bersama kedua temannya, Hull dan Bent segera mengembangkan program yang dibuat mereka yang pada nanti akan digunakan dalam penelitian atau analisis. Asal-usul ketiga orang ini sangat berlainan, Nie, yang berasal dari ilmu sosial dan doctor di Stanford, lalu Bent, yang merupakan seorang doctor berasal dari bidang komputer, dan yang terakhir adalah Hull yang berasal dari Stanford dengan master dari bidang bisnis administrasi.
Setelah lulus pada tahun 1969, Nie bergabung dengan Universitas Nasional Chicago yang bergerak dalam bidang penelitian. Universitas Chicago menganggap SPSS merupakan program intelektual yang sangat penting, dan mengajak Nie untuk terus mengembangkan program software ini. Nie berhasil mengajak Hull, tetapi Bent menolaknya dan kembali ke Kanada untuk melanjutkan studinya di Universitas Alberta.
Tahun 1971 Nie membangun sebuah perusahaan kecil yang bergerak dalam bidang SPSS. Untungnya, pada saat itu SPSS sangat diperlukan, sehingga perusahaan tersebut bertumbuh dengan cepat. Pada tahun 1992 telah diciptakan sebuah program SPSS untuk perusahaan Microsoft Windows. Semenjak saat itu, SPSS semakin meluas dan banyak kegunaannya dibidang ekonomi.

PENGERTIAN SPSS

SPSS itu adalah merupakan sebuah program aplikasi yang mempunya kemampuan untuk menganalisis statistik dengan keakuratan yang cukup tinggi, serta sistem manajemen data pada lingkungan grafis dengan menggunakan menu-menu deskriptif dan kotak dialog yang sederhana dan mudah untuk dipahami cara mengoperasikannya.

SPSS sering digunakan pada berbagai riset pemasaran, pengendalian dan perbaikan mutu, SPSS dapat membaca derbagai macam jenis data atau memasukkan data secara langsung ke dalam SPSS data editor. Hasil-hasil analisis muncul dalam SPSS Output Navigator.
Data editor adalah jendela untuk pengolahan data.

Manfaat program statistik SPSS
SPSS atau Statistical Product and Service Solutions adalah program yang paling dicari dan dibutuhkan jauh diatas program Excel. SPSS memiliki banyak manfaat dalam segala bidang seperti kedokteran, psikologi, komunikasi, pemasaran, engineering, dan lain-lain. Secara spesifik pemanfaatan program ini adalah untuk riset pemasaran, penilaian kredit, peramalan bisnis, penilaian kepuasan konsumen, pengendalian, pengawasan dan perbaikan mutu suatu produk, dan penelitian sains.
Program Statistik SPSS memiliki beberapa kelebihan dibandingkan program yang lain sehingga menjadi program olah data favorit. Beberapa keunggulan tersebut adalah :
  • Kemudahan dalam memasukkan data
  • Kemudahan dalam melakukan pengolahan data yaitu hanya dengan memilih uji statistik yang sudah tersedia.
  • Cepat dalam menampilkan output
  • Output yang mudah dibaca dan dicetak
Program olah data ini juga mampu menguji dua tipe data yaitu data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif adalah data yang berbentuk kata-kata. Data seperti ini harus dibuatkan ke dalam angka-angka jika ingin dilakukan pengujian dan olah data statistik. Cara membuatnya menjadi angka adalah dengan memberikan skor tertentu pada kata-kata tersebut. Contoh : “sangat puas” yang sering diwakilkan dengan angka 5. Data kuantitatif adalah data yang sudah berbentuk angka-angka, seperti : 1, 79,100, dan sebagainya.
Kelebihan Program Statistik SPSS inilah yang mengundang para peneliti dan mahasiswa untuk wajib memilikinya. Data yang sudah diperoleh akan dengan sangat mudah diolah dan dianalisa. Kecepatan dalam mengolah data dengan SPSS akan membantu para peneliti menarik kesimpulan dengan cepat dan laporan penelitian bisa langsung dirilis. Tentunya akan memuaskan para klien. Program ini juga digunakan oleh FNI Statistic Malang untuk membantu dalam melakukan uji statistik.


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian dan Fungsi Smadav

Pengertian dan Fungsi Macromedia Flash

Sejarah dan Pengertian FreeBSD